Yapen, Nusantaratalk.id - Pelaksana tugas (Plt) Ketua Dewan Adat Daerah dan Masyarakat Adat se - Wilayah Adat Saireri menyikapi detloknya pemilihan unsur pimpinan dari wakil adat Tabi dan Adat Saireri di Mejelis Rakyat Papua (MRP), pernyataan ini diterima media saat dikonfirmasi adanya situasi Pemilihan Waket 2 MRP yang tertunda hingga saat ini.
Pelaksana tugas Ketua Dewan Adat Daerah Yapen di wilayah adat Saireri, Wellem Z. Bonai yang dikonfirmasi mengatakan kami minta kepada pimpinan sementara segera melanjutkan pemilihan dan penetapan kekosongan pimpinan untuk Wakil Ketua 2 dari unsur Adat.
Welem Zaman Bonai yang saat ini dipercayakan sebagai Pelaksana tugas Ketua DAD Kepulauan Yapen ini berharap agar unsur unsur pimpinan tersebut dapat diberikan kepada Kedua wilayah adat ini secara adil, bebernya.
Menurutnya jika terdapat dua unsur pimpinan yang telah terpilih dari wilayah Adat Tabi, maka kami mohon dukungan dari saudara - saudara kami dari Wilayah adat Tabi untuk memberikan ruang dan kesempatan dari unsur adat satu kepada anggota dari Wilayah Adat Saireri.
Dirinya mengatakan bahwa kita di adat itu satu saling menopang dan mendukung satu sama yang lain, mari kita lakukan ini dengan prinsip-prinsip adat tentu dengan tata cara yang baik, menjaui intimidasi, kekerasan, dan mengedepankan musyawarah diatas para para adat sehingga kita harus mengutamakan kebersamaan demi menjaga tanah adat.
Kita harus ingat bahwa tanah adat sudah banyak diambil orang. Oleh karena itu, saatnya untuk kita bergandengan tangan mulai dari Wilayah adat Tabi sampai di Wilayah adat Saireri semata-mata untuk kepentingan kita bersama hari ini dan seterusnya sampai pada anak cucu kita, ujarnya.
Kami sangat berharap saudara-saudara kami di Tabi agar dapat melindungi keluarga kami terutama saudara kami yang berada di MRP, begitupun sebaliknya.
"kepada siapa lagi yang kami duduk bersama dan mendapat perlindungan di Jayapura hanyalah saudara - saudara kami yang kami cintai, kami bangakan dari Tabi"
Sebagai pimpinan di Wilayah Adat Saireri kami minta dukungan dari saudara-saudara kami di Wilayah Adat Tabi untuk menerima salah satu saudara kami menjadi unsur pimpinan di MRP.
Kami akan melaksanakan pesta di Wilayah Adat Tabi dan dilanjutkan ke Wilayah Adat Saireri dalam rangka mensyukuri wakil wakil kami yang terbaik yang sudah dilantik di MRP, ungkap Plt. Ketua Dewan Adat Daerah Yapen Wellem Z. Bonai, menutup wawancara yang diterima media ini. (Rilis/Red).